BLOG INI AKAN DI UPDATE PADA PERTENGAHAN TAHUN 2018 DIKARENAKAN ADMIN MASIH SIBUK DENGAN TUGAS SEKOLAH, SETELAH LULUS AKAN BANYAK ARTIKEL YANG BARU, TETAP STAY YA KUNJUNGI WWW.WEBTEKHNOLOGI.BLOGSPOT.COM

TIPS MEMBUAT HP ANDROID MENJADI MODEM

WEB TEKHNOLOGI - Handphone dengan basis sistem operasi Android menjadi salah satu gadget terbesar yang digunakan oleh masyarakat Indonesia. Pengoperasian yang mudah serta konsep OS yang diusung dengan sistem operasi besutan google ini menjadi sangat populer di mata masyarakat. 

Sebuah perangkat gadget android ini memiliki banyak sekali fitur serta keunggulannya yang dapat dimanfaatkan. Salah satu diantaranya adalah gadget ini dapat digunakan sebagai modem internet. USB Tethering, istilah yang disebut untuk fitur ini.

Perangkat ini akan kurang lebih sama fungsinya seperti modem internet pada umumnya jika sedang menggunakan fitur USB Tethering. Kuota internet tetap menjadi cara penggunaan yang akan dibebankan lewat pulsa dan paket-paket yang disediakan.

Sebelumnya, persiapkan terlebih dahulu kebutuhan sebagai berikut :
1. Smartphone Androit yang sudah teregistrasi paket internet
2. Kabel Data yang menghubungkan handphone dengan laptop/komputer
3. Driver Smartphone Android harus sudah terinstall pada laptop/komputer

Langkah membuat HP menjadi Modem :
1. Coba aktifkan Data Traffic Internet yang ada di android
2. Sambungkan Handphone Android ke Laptop/Komputer hingga windows mendeteksina
3. Setting > Wireless and Networks > Tethering and Portable Hotspot, centang pada bagian USB Tethering
4. Tunggu hingga pada bagian 'USB Tethering' ada tulisan 'Tethered' yang berarti sudah tersambung
5. Selesai

Jika laptop/komputer sudah terdapat fitur Wi-Fi sepertinya akan jauh lebih mudah karena akan otomatis terhubung. Kita hanya perlu melakukan search pada koneksi wifi yang ingin kita pilih. Dengan melakukan penyetingan seperti di atas, kita tidak lagi perlu membeli modem baru atau memasang jasa penyedia internet. Cukup dengan gadget android yang kita miliki yang dilengkapi dengan pulsa.

Sangat mudah sekali ya, tidak lagi seperti jaman dahulu yang harus menggunakan jasa penyedia internet seperti Speedy, fastnet, first media, dan lain sebagainya.

Untuk masalah seberapa bagus kualitas dari modem android ini tergantung dari jenis kartu dan lokasi rumah anda. Sebaiknya pilih kartu yang memiliki signal tinggi di sekitar daerah rumah anda.

Demikian tips ini semoga dapat bermanfaat dan terima kasih.

Silahkan Anda Berkomentar Sesuai Topic Dengan Komentar Relavan,Jika Ingin Mendapatkan Backling Bisa Berkomentar Menggunakan "Name / URL" & Komentar Spam Akan Dihapus Otomatis